Tekan Laju Inflasi, Pemkab dan Pemprov Gorontalo Gelar Pasar Murah Bersubsidi

 Ekonomi

 

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo ketika meninjau dan memantau pelaksanaan kegiatan pasar murah bersubsidi yang berlangsung di Pasar Moderen Limboto (Pasmolin), Minggu, (09/06/2024). Alasan atau tujuan digelarnya pasar murah tersebut dalam rangka menekan atau mengendalikan inflasi di kabupaten Gorontalo menjelang Hari Raya Idul Adha.

LIMBOTO(Tilongkabilanews.id)- Jelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pekan depan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo menggelar pasar murah bersubsidi. Pasar murah bersubsidi itu sendiri berlangsung di Pasar Moderen Limboto (Pasmolin), Minggu, (09/06/2024).

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengemukakan,tujuan digelarnya pasar murah ini dalam rangka menekan angka inflasi dan pengendalian harga menjelang Hari Raya Idul Adha di Kabupaten Gorontalo.

“Berbagai produk, terutama bahan poko, selama pasar murah berlangsung tentunya dijual dengan harga lebih murah. Karena itu kami pemerintah daerah mengajak masyarakat  di Kabupaten Gorontalo agar memanfaatkan kesempatan baik ini untuk berbelanja. Apalagi beberapa kebutuhan pokok saat ini harganya mulai naik,” kata Bupati Gorontalo dua priode itu.

Pada kesempatan itu pun, Nelson mengingatkan masyarakat untuk memanfaatkan lahan atau pekarangan rumahnya dengan bercocok taman seperti tomat, cabai dan bawang.

Sementara untuk kebutuhan minyak goreng yang harga sering naik dan terjadinya kelangkaan,,mantan Rektor UNG yang dipercaya masyarakatnya menjadi kepala daerah selama dua priode itu menyarankan kepada masyarakat di kabupaten tersebut untuk membuat minyak kelapa kampung. Saran itu disampaikan bukan tanpa alasan, yaitu di Kabupaten Gorontalo sendiri banyak ditemukan pohon kelapa dan buahnya pun dapat dimanfaatkan untuk djijadikan minyak goreng.

‘’Apalagi sering terjadinya lonjakan kenaikan harga bahan pokok itu, tentu dengan membuat minyak kelapa kampung ini akan menjadi solusi yang baik bagi masyarakat dalam memenuhi akan kebutuhan minyak goreng,’’imbuh suami dari Fory Naway itu.

Nelson menambahkan, digelarnya pasar murah ini menunjukkan adanya perhatian pemerintah terhadap masyarakat dalam menekan angka inflasi dengan memberikan subsidi 1.500 paket. (Rg)

banner 468x60

Author: 

Related Posts