Ketua KTNA Arjun Mogulaingo, Sekretaris KTNA Darwin Tolinggi, Bendahara KTNA Provinsi Gorontalo, Maruwiyah Hasan Foto bersama Kadis Pertanian Provinsi Gorontalo, Mulyadi Mario (duduk sebelah kanan) di Stand Pameran Expo Dinastan di Tabanan Provinsi Bali. (Foto : Ketua KTNA Kabgor. Irfan Igirisa )
DENPASAR BALI (Tilongkabilanews.id) – Rombongan Kelompok Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Provinsi Gorontalo kini berada di Kabupaten Tabanan Bali guna mengikuti Rembuk Nasional dan Expo KTNA di Kabupaten Tabanan yang berlangsung 26 hingga 29 Juli 2024.
KTNA Gorontalo tiba di Bandara Ngurah Rai Denpasar Bali 26 Juli 2024 Juli setelah transit kru KTNA Gorontalo bermalam di Bandara Hasanudin Makasar kemudian melanjutkan penerbangan pukul 05.00 WITA 26 Juli 2024 dini hari.
Rombongan KTNA dipimpin langsung Ketua KTNA Provinsi Gorontalo, Arjun Mogulaingo yang berangkat lebih awal untuk mempersiapkan berbagai keperluan yang di harapkan anggota KTNA Gorontalo, sekaligus kepasitas Ketua KTNA Gorontalo sebagai Pengurus serta Panitia Nasional Rembuk dan Expo Tabanan di daerah Bali.
Diperkirakan sekitar 30 Anggota KTNA Gorontalo ikut dalam Rembuk dan Expo KTNA di daerah tersebut sekaligus diikuti oleh Kepala Dinas Pertanian bersama jajarannya serta instansi terkait dalam mengisi Expo KTNA tersebut.
Arjun menerangkan Rembuk Nasional dan Expo KTNA di Provinsi Bali 2024 selain diikuti Provinsi Gorontalo juga diikuti seluruh daerah se Indonesia dengan mempersiapkan berbagai lomba ketrampilan dan ketangkasan para petani seperti asah trampil serta bagaimana membuat bahan dan ketrampilan bidang petani dan nelayan dalam berbagai seni lomba yang dirangkai dalam acara tersebut.”
Gorontalo telah mempersiapkan diri dalam berbagai lomba ketangkasan KTNA yang siap bertarung dengan daerah lain seantero Indonesia.” demikian urai Arjun penuh semangat seraya menambahkan KTNA Gorontalo pernah jadi juara dalam berbagai lomba asah trampil di daerah Pelembang Sumatera beberapa tahan kemarin dalam acara Expo KTNA yang sama.
Gubernur Gorontalo Rudi Salahudin hadir dalam pembukaan sekaligus sebagai pemateri dalam Rembuk Nasional dan Expo KTNA seraya memberi support bagi rombangan KTNA Gorontalo dalam laga tersebut.
Sementara Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo juga berkenan hadir sebagai pemateri dalam Rembuk dan Expo KTNA Tabanan Bali didampingi Ketua Tim PKK Kabupaten Gorontalo, Fory Naway dimana kehadiran kedua tokoh penting dari Provinsi Gorontalo ini merupakan support bagi KTNA yang siap mewakli Gorontalo pada Rembuk Nasional dan Expo KTNA di Tabanan Bali##
Laporan: Ketua KTNA Kabupaten Gorontalo.
Irfan Igirisa.
Direktur/Editor: Azis Moonti.