Wasito : Petani Gorontalo Antusias Sambut Pencanangan Tanaman Sereh Wangi

 Daerah, Ekonomi

Anggota DPRD Provinsi, Wasito Sumawiyono saat wawancara bersama sejumlah media ditengah para petani sereh wangi

GORONTALO(Tilongkabilanews.id)- Anggota Legislatif (Aleg) Provinsi Gorontalo, Wasito Sumawiyono menghargai upaya investor dan para pelaku yang terlibat dalam usaha budidaya tanaman sereh wangi dalam mendongkrak peningkatan ekonomi masyarakat khususnya para petani .

” Ini sangat luar biasa untuk membuka lapangan kerja yg seluas-luasnya untuk mendongkrak ekonomi masyarakat khususnya para petani”

Demikian kata Wasito dalam wawancara dengan sejumlah media dilokasi lounching tanaman sereh wangi di Desa Satria, Kecamatan Mootilango, Kabupaten Gorontalo, Sabtu ( 30/07/2022).

“Lihat begitu banyaknya petani yang hadir dalam pencangan ini berarti mereka sangat antusias ikut bersama dalam rangka pengembangan usaha sereh wangi ini.” Tutur Wasito.

Menurutnya, sereh wangi adalah suatu komoditas ang mudah di budidayakan, bisa tumbuh di manapun dalam kemiringan tanah apapun dengan hasil yang baik.

” Justru apabila tanaman ini bisa jadi tumbuh dalam keadaan tanah yang miring, maka dapat dipastikan tanaman sereh wangi ini dapat menyelamatkan bahaya erosi dimana mana.” Jelasnya.

Intinya kata dia, pihaknya ingin melihat kesungguhan program ini dilaksanakan.

” Investor atau para pelaku tepis segala keraguan berbagai pihak dengan kerja keras dan sungguh-sungguh, lengkapi yg belum rampung sesuai prosedur yang ditentukan sehingga dan ini eksis sesuai prosedural yang baik maka segala keraguan akan terjawab dengan sendirinya.” Ungkapnya.

Harapannya, investor, dan teman teman yang terlibat dalam penanganan usaha pengembangan serewangi ini, bahwa proses operasional usaha ini akan berjalan besar besaran, maka pabriknya segera dipersiapkan diserta bidang lainnya, mengingat tanaman ini tumbuh tiga empat bulan kedepan akan terjadi panen. (Azis Moonti).

banner 468x60

Author: 

Related Posts

Comments are closed.