Pemprov Gorontalo Beri Bantuan kepada 50 Korban Kebakaran Pasar Jengki

 Daerah

 

Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (kiri) menyerahkan bantuan secara simbolis kepada seorang warga Gorontalo korban kebakaran Pasar Jengki, di Asrama Beringin, Manado, Sulawesi Utara, Jumat (4/3/2022). (Foto : Haris).

MANADO(Tilongkabilanews.id)– Pemerintah Provinsi Gorontalo memberikan bantuan kepada 50 warga Gorontalo yang menjadi korban kebakaran Pasar Jengki di Kelurahan Calaca, Kecamatan Wenang, Kota Manado.

Adapun bantuan  yang diberikan kepada warga Gorontalo korban kebakaran Pasar Jengki berupa tabungan senilai Rp 1,5 juta dan diserahkan oleh Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim. Bantuan  tersebut disalurkan melalui Bank SulutGo.

Para korban yang sehari-harinya berjualan di Pasar Jengki itu merasa terharu dengan kepedulian Pemprov Gorontalo. Seperti halnya yang dituturkan oleh Ram Ibrahim, seorang korban kebakaran asal Desa Ulapato, Telaga, Kabupaten Gorontalo. Ram yang sudah 40 tahun lebih berjualan di Pasar Jengki, mengaku tidak menyangka akan mendapatkan bantuan dari Pemprov Gorontalo.

“Alhamdulillah bantuan dari Gorontalo itu benar-benar ada. Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo yang masih peduli dengan kami,” ucap Ram pada kegiatan penyerahan bantuan di Asrama Beringin, Manado, Jumat (4/3/2022).

Hal senada juga diungkapkan oleh Farida Moha asal Desa Lomaya, Tapa, Kabupaten Bone Bolango. Farida sudah 10 tahun lebih membuka warung di Pasar Jengki dengan menjual bahan kebutuhan pokok harian.

“Warung saya habis terbakar. Alhamdulillah mendapat bantuan dari Gorontalo. Bantuan itu akan saya gunakan sebagai modal awal untuk kembali berjualan,” ungkap Farida sambil menahan isak tangis dan rasa harunya.(viona).

 

banner 468x60

Author: 

Related Posts

Comments are closed.